Rabu, 20 Mei 2020

Mencatat Pelajaran di Blog

Selama saya mengajar, saya selalu meminta siswa untuk mencatat meteri di buku catatan. Materi fisika selalu ada keterkaitan dengan materi sebelumnya. Terutama materi fisika kelas x semester 1 adalah materi dasar yang menjadi dasar bagi materi berikutnya.

Saat pelajaran kadang siswa ada yang lupa tidak membawa buku catatan. Terkadang ketika buku catatan habis dan ganti buku baru, buku lama kadang lupa tidak dibawa. Ketika belajar materi yang ada kaitannya dengan materi sebelumnya siswa tidak punya acuan. Sedangkan siswa kadang sudah lupa dengan materi sebelumnya. Akibatnya siswa tidak bisa mengkaitkan dengan materi sebelumnya.

Nah.. untuk mengatasi hal tersebut. Kita bisa menerapkan kepada siswa mencatat materi pelajaran di blognya masing-masing. Dengan begitu, tidak akan lagi terjadi lupa tidak bawa buku. Karena semua materi sudah ada di HP siswa. Sedangkan siswa tidak pernah lupa bawa HP kemana pun.

Biasanya, ketika sudah lulus buku-buku catatan tidak akan dirawat lagi. Malah kadang dijual ke tukang rosokan. Bila mencatat materi di blog maka  catatan itu akan tetap ada, tidak akan rusak dan tidak akan hilang. Meskipun siswa ganti HP baru, asalkan email yang digunakan mendaftar blog masih dipakai maka blog itu tetap bisa dibuka.

Contohnya blog milik saya. Saya buat blog tahun 2015 dan setelah membuat blog, blog itu saya biarkan saja. Blog itu tidak pernah saya kunjungi. Dan saya sudah tiga kali ganti HP. Tiga kali ganti laptop. Tetapi blog saya masih bisa saya buka karena email yang saya gunakan mendaftar tetap saya pakai terus. Padahal blog itu baru saya buka lagi tahun 2019 kemarin saat saya mengikuti diklat SAGUSABLOG.

Jadi, dengan semakin berkembangnya teknologi dan sekaligus untuk membantu mengurangi pemanasan global, yang dulu mencatat materi pelajaran selalu di buku catatan. Sekarang mari kita pindah mencatat materi pelajaran di blog untuk mengurangi penggunaan kertas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar